Satlantas Polres Inhu Gelar Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas dan Tes Urine di PT MAS, Senin 13/1/2025
INHU (Riau), iNews77.id – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Indragiri Hulu (Inhu) melakukan kunjungan ke PT Mitra Agung Swadaya (MAS), sebuah perusahaan perkebunan kelapa sawit yang berlokasi di Desa Sungai Golang, Kecamatan Kelayang, Kabupaten Inhu. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memberikan sosialisasi terkait pentingnya tertib berlalu lintas serta melaksanakan tes urine kepada ratusan karyawan perusahaan.
Acara yang digelar pada Senin, 13 Januari 2025, berlangsung dari pagi hingga sore dan dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Inhu, AKP Eri Asman, S.H. Dalam kegiatan tersebut, Satlantas bekerja sama dengan Seksi Dokter Kesehatan (Si Dokkes) Polres Inhu untuk memastikan kelancaran pelaksanaan tes urine.
Kapolres Inhu, AKBP Fahrian Saleh Siregar, S.I.K., M.Si, melalui Kasat Lantas AKP Eri Asman, mengungkapkan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran karyawan dan manajemen perusahaan akan pentingnya mematuhi aturan lalu lintas.
“Kami berharap PT MAS dapat menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas, baik di jalan raya maupun di area perusahaan. Harapannya, hal ini bisa menjadi contoh positif bagi perusahaan-perusahaan lain di Kabupaten Inhu,” ujar Kasat.
Selain memberikan edukasi dan imbauan, tes urine juga dilakukan terhadap 147 karyawan PT MAS untuk mendeteksi kemungkinan penggunaan narkoba atau zat terlarang lainnya. Hal ini dilakukan karena salah satu penyebab utama kecelakaan lalu lintas adalah pengendara yang berada di bawah pengaruh narkoba atau alkohol.
“Dari hasil tes urine yang kami lakukan, tidak ditemukan satu pun karyawan yang positif mengonsumsi narkoba. Ini tentu menjadi kabar baik, sekaligus menunjukkan komitmen perusahaan terhadap keselamatan kerja dan lalu lintas,” tambahnya.
Kasat Lantas juga mengucapkan terima kasih kepada pihak PT MAS yang telah memberikan waktu dan mendukung pelaksanaan kegiatan ini. “Semoga PT MAS terus menjadi inspirasi bagi perusahaan lain dalam menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran berlalu lintas (Kamseltibcarlantas),” pungkasnya.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari berbagai pihak, sebagai upaya nyata Polres Inhu dalam menciptakan lingkungan yang lebih aman dan tertib. (Nur Ikhwan)
Satlantas Polres Inhu Gelar Sosialisasi Keselamatan Lalu Lintas dan Tes Urine di PT MAS, Senin 13/1/2025