Pemerintah Nagari Padang Canduah Salurkan Bantuan Perlengkapan Sekolah Kepada 17 Siswa Kurang Mampu

 

iNews77.id, Pasaman Barat (SUMATERA BARAT)  – Pemerintah Nagari Padang Canduah, Kecamatan Kinali, Kabupaten Pasaman Barat, menyalurkan bantuan perlengkapan sekolah kepada siswa-siswi kurang mampu. Sebanyak 17 siswa dari SD Negeri 10 dan SD Negeri 13 di Nagari Padang Canduah menerima bantuan pada hari Jum’at, 8 November 2024.

Acara penyerahan bantuan diadakan di kantor Nagari Padang Canduah, dengan bantuan berupa perlengkapan sekolah seperti alat tulis dan buku. Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Pj Wali Nagari Padang Canduah, Afrizal, didampingi Sekretaris Nagari Supriadi, S.Kom, serta dihadiri oleh perangkat nagari dan para orang tua siswa.

Menurut Afrizal, bantuan ini adalah bagian dari upaya pemerintah nagari untuk meningkatkan semangat belajar anak-anak, khususnya di Nagari Padang Canduah. “Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban para orang tua serta memotivasi anak-anak untuk lebih giat belajar,” ujarnya.

Para penerima bantuan tampak gembira dan merasa terbantu dengan adanya perlengkapan sekolah tersebut, yang diharapkan dapat mendukung aktivitas belajar mereka.

Pj Wali Nagari Afrizal menambahkan bahwa program bantuan perlengkapan sekolah ini merupakan bagian dari alokasi anggaran Dana Desa (DD) yang difokuskan pada kegiatan sosial demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat, termasuk di bidang pendidikan.

(Penulis: By Roni)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *