Pasaman Barat | iNews77.id – Dalam rangka memeriahkan peringatan HUT RI ke-79, Pemerintah Nagari Anam Koto Selatan, menggelar berbagai macam jenis perlombaan yang diselenggarakan di Halaman Kantor Wali Nagari Anam Koto Selatan, Kecamatan Kinali, Kabupaten Pasaman Barat, pada hari Ahad 18 Agustus 2024.
Dengan semangat persatuan, suasana kebersamaan lapisan masyarakat yang menghadiri dan mengikuti kegiatan tersebut, tampak begitu kental dan penuh keakraban dalam setiap momen pelaksanaan rangkaian acara perlombaan.
Adapun beberapa lomba yang diselenggarakan antara lain adalah lomba pawai, senam sehat, panjat pohon pinang, balap karung kategori ibu-ibu, balap karung kategori bapak-bapak dan anak-anak. Kemudian, juga diadakan lomba kursi dangdut kategori umum, lomba makan kerupuk, tarik tambang kategori ibu-ibu dan bapak-bapak serta anak-anak, balap kelereng tingkat anak-anak dan lomba balon kategori umum.
Pj Wali Nagari, Dedi Atrisman, S,E., melalui sekretaris Nagari Anam Koto Selatan, Helti Handraini, S.Ap., kepada media iNews77.id, pada hari Ahad, 18 Agustus 2024 sore mengatakan, berbagai jenis kompetisi tradisional lain yang menghibur juga diselenggarakan.
“Acara ini, selain untuk memperingati dan merayakan HUT RI ke-79, juga sebagai sarana untuk mempererat tali persaudaraan dan memperkokoh hubungan antar warga”, ujarnya.
Ia mengatakan, kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Pemerintah Nagari beserta perangkat, Bamus, LPMN, Kepala Jorong, Kader Posyandu dan para ibu-ibu PKK, tokoh masyarakat dan pemuda setempat.
“Selaku pemerintah nagari, kami memberikan apresiasi kepada masyarakat Nagari Anam Koto Selatan yang telah melakukan kegiatan ini dan ikut berpartisipasi dalam menyukseskan acara”, katanya.
“Ini adalah kegiatan yang sangat positif. Artinya, melalui acara seperti ini, diharapkan kita bisa memahami dan memaknai arti dari sebuah perjuangan yang telah dilakukan oleh para pejuang dalam merebut kemerdekaan”, katanya.
“Dengan adanya acara ini, semoga kita semua bisa lebih mencintai negeri ini, khususnya Nagari Anam Koto Selatan. Dan mari kita tingkatkan rasa persaudaraan, membudayakan gotong-royong dan menjunjung tinggi sportivitas. Acara ini merupakan dari kita, oleh kita, dan untuk kita”, kata Helti.
Terakhir Helti menyampaikan, lomba yang diselenggarakan tersebut, juga memberikan beberapa hadiah kepada peserta ikut dalam perlombaan.
(Buyung Roni)