
Pasaman Barat (Sumbar), iNews77.id – Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Pasaman Barat, Nefri Asnawi Nasution, SH, mengapresiasi pelaksanaan debat kedua pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Barat yang berlangsung aman, damai, dan lancar.
“Pertama, tentu kita memberikan apresiasi karena selama debat kandidat paslon, pelaksanaannya berjalan lancar tanpa kendala apa pun,” ujar Nefri Asnawi Nasution, Senin (18/11/2024), di Aula Bupati Pasaman Barat.
Menurutnya, debat kandidat yang digelar oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pasaman Barat menunjukkan profesionalisme dalam pelaksanaannya, baik pada debat pertama maupun debat kedua yang berlangsung hari ini.
Nefri juga mengapresiasi sikap para paslon yang tidak saling menyudutkan selama debat serta kepatuhan para pendukung terhadap tata tertib yang telah ditetapkan KPU.
“Debat berlangsung tertib, dan para paslon saling adu gagasan yang konstruktif,” jelasnya.
Selain itu, ia juga memberikan penghargaan kepada aparat keamanan, baik dari Polri maupun TNI, yang terus siaga dalam memastikan keamanan selama pelaksanaan debat.
“Kepada pihak keamanan, tentu kita berikan apresiasi karena mereka selalu siap siaga untuk mengamankan jalannya debat,” tambahnya.
Ketua Komisi II DPRD berharap kondisi kondusif ini dapat terus terjaga hingga pelaksanaan pemilihan dan proses penghitungan suara selesai.
(By Roni)