PADANG PANJANG (Sumatera Barat), iNews77.id – Aktivis dakwah Salah satu ormas Islam di Sumatera Barat, Buya Ibnu Aqil D Ghani, yang juga menjabat sebagai Pimpinan Paga Nagari Sumatera Barat, secara resmi menyatakan dukungannya untuk pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Padang Panjang nomor urut 1, Edwin-Albert, dalam Pilkada Padang Panjang 2024-2029.
Dukungan tersebut disampaikan Buya Aqil dalam acara silaturahmi di Posko Pemenangan WINNER, Jalan K.H. Ahmad Dahlan, pada Minggu malam (12/10/2024). Acara ini menjadi ajang dialog langsung antara Buya Aqil dan pasangan Edwin-Albert, di mana mereka membahas visi dan misi serta program-program prioritas untuk kesejahteraan masyarakat Padang Panjang.
Dalam pernyataannya, Buya Aqil menekankan pentingnya program yang mengedepankan kepentingan masyarakat luas. Program tersebut mencakup fokus pada pendidikan, kesehatan, ekonomi, dan kesejahteraan sosial, dengan perhatian khusus kepada organisasi kemasyarakatan (ormas), termasuk ormas Islam di Padang Panjang.
“Setelah mendengar visi dan misi dari pasangan Edwin-Albert, saya yakin program-program ini sangat layak didukung oleh seluruh warga Padang Panjang. Apa yang mereka tawarkan sungguh luar biasa,” ujar Buya Aqil.
Pasangan Edwin-Albert menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan dari Buya Aqil dan tokoh-tokoh Paga Nagari yang hadir. Mereka menegaskan komitmen untuk terus mendengarkan aspirasi masyarakat serta melibatkan semua pihak dalam pembangunan Kota Padang Panjang.
Hadir dalam pertemuan tersebut beberapa tokoh Paga Nagari Sumbar, termasuk Israr Natsir selaku pengawas, Ruri yang bertanggung jawab atas ekonomi kreatif, serta Ketua Paga Nagari Padang Panjang, Dedi Kurniawan. Silaturahmi ini diakhiri dengan pembuatan video pernyataan dukungan resmi dari Buya Aqil dan rombongan untuk pasangan Edwin-Albert.
Dukungan ini semakin memperkuat posisi pasangan Edwin-Albert dalam Pilkada Padang Panjang, memperkuat keyakinan publik bahwa mereka merupakan kandidat kuat untuk memimpin kota tersebut dalam periode mendatang.
(Charles Nasution)