Ribuan Warga Kementerian Agama Pasaman Barat Ikuti Gerak Jalan Kerukunan
PASAMAN BARAT (Sumbar), iNews77.id | Ribuan warga dari lingkungan Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Pasaman Barat mengikuti Gerak Jalan Kerukunan (GJK) pada Kamis, 2 Januari 2025. Kegiatan ini merupakan rangkaian peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) ke-79 tingkat Kabupaten Pasaman Barat sekaligus memeriahkan HUT ke-21 Kabupaten Pasaman Barat.
Acara yang dimulai pukul 08.00 WIB ini, dilepas langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Pasaman Barat, Rali Tasman, didampingi Kasubbag Tata Usaha, Suharjo, Ketua Darma Wanita Persatuan (DWP) Unit Kemenag Pasaman Barat, Ny. Nurmailis Rali Tasman, serta sejumlah pejabat dan pimpinan pondok pesantren di Pasaman Barat. Turut hadir pula pengurus Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), pensiunan Kemenag, serta pimpinan lembaga perbankan di wilayah tersebut.
Dengan pengawalan mobil voorrider dari Satuan Lalu Lintas Polres Pasaman Barat, rute GJK dimulai dari halaman Kantor Kemenag setempat di Simpang Empat, melewati beberapa lokasi, termasuk depan RSI Ibnu Sina Yarsi Natsir, Simpang Empat, dan jalur 3/2 hingga simpang Pondok Pesantren Subulussalam. Rute ini kemudian berlanjut ke depan Dinas P2KBP3A sebelum kembali ke Kantor Kemenag Pasaman Barat.
Setibanya di lokasi akhir, peserta beristirahat sembari mengikuti pengundian doorprize yang dilakukan secara terbuka oleh panitia. Para peserta yang nomor kuponnya terpilih dengan antusias menjemput hadiah yang telah disediakan.
Kepala Kemenag Pasaman Barat, Rali Tasman, menyampaikan bahwa GJK ini adalah agenda nasional yang dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia, termasuk di Pasaman Barat. “Selain aparatur Kementerian Agama, kegiatan ini juga diikuti komunitas lintas agama dan pihak terkait lainnya sebagai simbol kerukunan dan persatuan,” ujarnya.
Rangkaian peringatan HAB ke-79 tingkat Kabupaten Pasaman Barat, akan dilanjutkan dengan upacara bendera pada Jumat, 3 Januari 2025, yang akan dipimpin oleh Wakil Bupati Pasaman Barat, Risnawanto, sebagai inspektur upacara. Acara ini dijadwalkan berlangsung mulai pukul 07.30 WIB di halaman Kantor Kemenag Pasaman Barat, Simpang Empat.
(Laporan: Buyung Roni)