TELUK KUANTAN– Ketua DPD II Golkar sekaligus ketua DPRD Kabupaten Kuansing Dr. Adam,SH.MH resmi maju sebagai Bakal Calon (Bacalon) bupati Kuansing melalui jalur Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Hal ini ditandai dengan pengembilan formulir yang telah ia lakukan di kantor Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kuansing Jl.Proklamasi Sungai Jering (Samping Dealer Toyota) Teluk Kuantan Sabtu,18/05/2024 malam
Kedatangan Dr. Adam dan rombongan disambut langsung ketua DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Syafril,ST didampingi Sekretaris Sukardi,S.Kom dan beberapa pengurus lainnya
Dr.Adam menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada seluruh jajaran DPD PKS Kuansing, yang telah memberi kesempatan kepada dirinya untuk mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon Bupati tahun 2024 dari Partai Keadilan Sejahtera
Sesuai intruksi DPD- PKS Kuansing disampaikan di beberapa media bahwa bagi bacalon yang telah mengambil formulir hendaknya bacalon langsung mengantarkan ke DPD PKS maka malam ini saya langsung hadir ke DPD -PKS sebagai tanda keseriusan bacalon untuk dapat dikembalikannya formulir pendaftaran Bacalon bupati serta bertanda siap secara resmi bertarung di Pilkada 2024 nanti.
“Terbukti malam ini kami sudah kembalikan formulir, dan ini adalah bukti keseriusan kami maju menjadi Bacalon bupati ” ujar Dr.Adam
Selain itu, pencalonan dirinya menjadi Bacalon bupati Kuansing bukan semata-mata hanya untuk mencalonkan diri atau meramaikan bursa saja, tapi niat kami murni unt,uk kemajuan Kabupaten Kuansing,” katanya.
Ditambahkannya, niat mencalonkan diri menjadi calon bupati ini didorong oleh keinginan luhur untuk membangun dan memajukan Kuansing lebih maju dan berbudaya
Dr. Adam hadir sebagai kader partai tidak hanya untuk merebut kursi Bupati Kuansing, tetapi juga siap menjadi pencetus dan penggerak penyelesaian masalah dan harapan masyarakat,” ujarnya
Dipilihannya PKS sebagai salah satu partai pengusungnya untuk maju pada Pilkada 2024 karena memang sudah ada chemistry antara Partai Golkar yang dipimpinnya dengan PKS dari dulu, untuk itu dirinya berharap dirinya diterima sebagai partai pengusung kami di pilkada 2024 mendatang
Karena itu, Adam meminta agar PKS menjadi partai pengusung bersama Golkar pada Pilkada 2024 ini. Yang nantinya bisa dibicarakan secara intensif bersama. Karena jika Golkar dan PKS, kata Adam sudah bersama, maka sudah bisa berlayar dalam kontestasi Pilkada November 2024 nanti.
”Ini bisa kita bicarakan lagi lebih mendalam dan intensif bersama PKS. Karena kami akan merajut Asa kami yang sempat tertunda sekarang, dan kami tawarkan ke masyarakat kembali demi Pemerintahan yang lebih baik dimasa depan,” pungkas Adam.
Sementara itu, Ketua DPD PKS Kuansing Syafril didampingi Sekretaris Sukardi, mengatakan kehadiran Dr.Adam beserta kader merupakan kebanggaan tersendiri bagi PKS Kuansing
Sebab, Dr.Adam merupakan yang kedua dari yang mengembalikan formulir pendaftaran dan penjaringan bakal calon kepala daerah melalui jalur PKS untuk posisi calon bupati Kuansing 2024 mendatang
Menanggapi usulan Adam yang meminta PKS untuk menjadi Partai Pengusung dalam pilkada mendatang dengan sigap Syafril,ST memberikan jawaban, “Akan mempersiapkan kader terbaiknya untuk menjadi Calon Wakil Bupati” Ia menyambutnya dengan baik, Syafril dan jajaran segera akan merembukkan di PKS serta akan diumumkan secepatnya.
Beberapa hari kedepan akan dilakukan penyaringan oleh Tim Pemenangan Pemilihan Daerah (TPPD) kemudian akan dibawa ke Tim Pemenangan Pemilihan Wilayah (TPPW) dan dilanjutkan ke DPP PKS Pusat” tutupnya
Selain itu, DPD-PKS Kuansing memastikan total ada 2 formulir pendaftaran bakal calon bupati dan 2 orang sebagai bakal calon wakil bupati yang dikeluarkan DPD-PKS, dari 4 formulir itu, semuanya sudah mengembalikan formulir yakni Sardiono, Suhardiman Amby, Adam dan Musliadi
Liputan : R.A